Indahnya Pantai Glagah Kulon Progo Yogyakarta

art_145356

Suasana Pantai Glagah

Pantai Glagah yang berada di kabupaten Kulon Progo Propinsi DI Yogyakarta merupakan pantai yang cukup terkenal. Pantai ini memiliki fasilitas yang memadai seperti toilet, mushola, kolam renang, tempat bermain, hotel/tempat penginapan dan warung makan. Di sekitar pantai juga kita dapat temui bumi perkemahan dan perkebunan Buah Naga.

 

Pntai glagah

Pemecah Ombak Pantai Glagah

Pemandangan di pantai Kulon Progo pun bagus. Terlihat pemecah ombak di pantai Glagah karena pantai ini memiliki ombak yang besar. Besarnya ombak dikarenakan pantai Glagah merupakan salah satu pantai yang berbatasan dengan Samudera Hindia.

 

Di sekitar pantai Glagah menuju ke bagian barat, ada laguna atau muara sungai yang menambah indahnya pesona Pantai Glagah. Kita dapat mengelilingi laguna dengan menggunakan perahu.

Pantai Glagah

Makanan khas pantai selatan jawa ini yang bisa kita bawa pulang adalah Peyek Undur-Undur. Peyek atau sejenis kerupuk merupakan makanan yang terbuat dari tepung beras, tepung kanji dan beberapa bumbu pendukung lainnya. Sedangkan peyek undur-undur, bahan utamanya adalah undur-undur. Jika anda tahu undur-undur, hewan kecil ini dipercaya mampu untuk menurunkan gula darah dan mengobati beberapa penyakit seperti diabetes dan stroke.

OLYMPUS DIGITAL CAMERA

Peyek Undur Undur from jogjatrip.com

Lokasi Pantai Glagah berada kira-kira 40 KM dari kota Yogyakarta dan 15 KM dari kota Wates, ibukota kabupaten Kulon Progo. Pantai ini mudah diakses baik untuk kendaraan roda dua maupun roda empat dan bus. Dari jalur selatan pulau Jawa di kabupaten Kulon Progo terdapat plang arah selatan yang menjadi acuan untuk menuju ke Pantai Glagah.

Berikut Peta Pantai Glagah dari kota Yogyakarta.

Tinggalkan komentar